Thoma Suarez






Bocah berusia 15 tahun bernama Thoma Suarez baru saja melakukan hal yang luar biasa. Suarez baru saja mematenkan sebuah konsep desain printer 3D buatannya yang diklaim mampu menghasilkan hasil yang lebih berkualitas dan yang lebih penting lagi, printer tersebut mempunyai kecepatan tinggi.


Dia menjelaskan kalau konsep printer 3D buatannya mempunyai kecepatan 10 kali lebih tinggi dibandingkan dengan printer 3D yang saat ini ada di paaran. Namun sayangnya, Suarez tidak menjelaskan secara rinci mengenai konsep printer 3D buatannya itu. Namun dia mengatakan kalau dirinya merupakan seseorang yang mempunyai visi ingin maju dan terus berinovasi.


Suarez bukanlah sosok baru di dunia teknologi. Bocah ini memulai kiprahnya di dunia teknologi pada usia 11 tahun. Di usia tersebut, Suarez bahkan telah membuat sebuah aplikasi yang dijalankan pada iPhone. Selanjutnya, dia juga pernah menjadi host di acara bernama TED Talk.


Bahkan Suarez juga dikenal pernah membuat sebuah perusahaan teknologinya sendiri bernama CarrotCorp. Dan visinya yang terus ingin maju memperlihatkan kalau Suarez tidak puas dengan pencapaiannya. Dan bahkan untuk membuat konsep printer 3Dnya, Suarez menyempatkan diri untuk mendatangi produsen printer 3D markerBot.
Previous
Next Post »

2 komentar

Click here for komentar
lita
admin
Mon Jul 07, 03:15:00 PM ×

Wah keran postingannya

Reply
avatar
Ardi
admin
Tue Jul 08, 09:58:00 PM ×

terima kasih atas punjiannya :)

Reply
avatar
Thanks for your comment