Sebuah situs Brazil bernama Logos Bookstore baru saja mengungkapkan bocoran informasi spesikasi smartphone terbaru dari Motorola, yakni Moto X+1. Bahkan saat ini situs tersebut kabarnya tengah mulai melayani layanan pre-order handphone tersebut.
Menurut situs itu, handphone Android Motorola Moto X+1 ini akan hadir dengan spesifikasi yang tinggi. Spesifikasi tersebut di antaranya adalah layar berukuran 5,2 inci dengan resolusi Full HD 1080 x 1920 piksel. Selain itu, handphone ini juga menggunakan prosesor quad core Snapdragon 800 berkecepatan 2,3GHz.
Lebih lanjut, handphone ini memiliki RAM berkapasitas 2GB dan memori internal sebesar 32GB. Kalau merasa kapasitas penyimpanannya kurang, terdapat slot microSD yang mendukung memori hingga 128GB. Terdapat dual kamera 12MP di belakang dan 5MP di bagian depan. Sementara untuk sumber tenaganya, terdapat baterai berkapasitas 2900 mAh.
Sayangnya belum ada informasi mengenai harga dari handphone ini di situs Brazil tersebut. Yang pasti, handphone ini akan dipasarkan dengan sistem operasi Android KitKat 4.4.4.
ConversionConversion EmoticonEmoticon