Perbedaan Sony Xperia Z2 Dan Xperia Z2A




Smartphone keluaran Sony menarik penggunanya melalui tampilan yang lebih baik dibanding merek lain. Tahun 2014 saja sudah merilis Xperia Z2, Xperia Z1 Compact, Xperia T2 Ultra dan yang berikutnya yaitu Xperia T3 dengan menggunakan layar IPS. Tetapi beberapa hari lalu justru tersebar kabar bahwa Sony akan merilis Xperia Z2a di Taiwan. Secara keseluruhan hampir tidak ada perubahan yang signifikan bahkan bisa dibilang hampir mirip dengan Xperia Z2 dimana pada Xperia Z2a menggunakan Snapdragon 801, RAM 3GB, kamera dengan resolusi 20.7 MP, serta internal memory sebesar 16 GB.

Tetapi jika disandingkan maka terlihat perbedaan antara Sony Xperia Z2 dengan Sony Xperia Z2a. Ukuran Xperia Z2a lebih kecil, dengan ukuran layar sekitar 5 inci dan resolusi 1080p (Pada Xperia Z2 ukuran layar 5.2 inci). Pada Z2a menggunakan baterai berkapasitas 3000mAh dan kamera depan masih VGA. Pada tampilan layar Z2a juga sangat jauh dibandingkan Xperia Z2 dimana warna dan kecerahan layar justru dibawah kualitas dari Xperia Z2 walaupun sama-sama mengusung resolusi Full HD 1080p.




Untuk urusan harga masih belum jelas, karena rumor ini masih belum ada klarifikasi dari pihak Sony. Selain itu kemungkinan baru akan dirilis di Taiwan pada bulan July 2014. Dilihat dari spesifikasi dan lainnya, kemungkinan akan lebih murah dari Sony Xperia Z2, berminat memiliki smartphone Sony Xperia Z2a?
Previous
Next Post »
Thanks for your comment