Hasil Athletic Bilbao VS Napoli 3-1

Dua gol Aritz Aduriz dan satu dari Ibai Gomez membalikkan keadaan sekaligs memastikan hasil Liga Champions tadi malam antara Athletic Bilbao vs Napoli berakhir dengan skor 3-1. Sempat tertinggal lewat gol Marek Hamsik, Athletic sukses mengirim nama mereka ke babak penyisihan grup untuk membuat Liga Spanyol diwakili empat klub:Atletico Madrid, Barcelona, Real Madrid, dan Athletic.

Berbekal hasil imbang 1-1 di leg pertama, Athletic Bilbao yang mendapatkan dukungan fanatik San Mames seperti biasa menggunakan skema 4-2-3-1. Namun di hadapan Napoli yang dilatih juru taktik asal Spanyol, Rafael Benitez, Rojiblancos mengalami masalah. Upaya menguasai bola tidak berujung dengan gol di babak pertama.

Kesalahan besar dilakukan pasukan Basque di babak pertama. Menit 23 kapten Gurpegi memiliki peluang lewat tandukan menyambut sepak pojok. Namun, masih melebar. Ini dilanjutkan dengan kesempatan Aymeric Laporte selang empat menit. Segalanya ada di depan mata, tapi penyelesaian akhir sang bek tengah buruk.

Setelah melewati horor babak pertama, bukan Athletic yang mencetak gol. Sebaliknya justru Napoli yang melakukannya. Bola yang dikirim Jorginho dibuang, tetapi ada Marek Hamsik yang mengirim tembakan ke sudut bawah gawang Gorka Iraizoz. Masuk, Athletic tertinggal 0-1 dengan cara tidak disangka-sangka.




Namun bukan Athletic jika menyerah. Setelah Ernesto Valverde memasukkan Ibai Gomez, mereka mendapatkan gol penyeimbang. Tendangan sudut yang dikirim ke sudut dekat bisa dikuasai Aritz Aduriz. Dari sinilah sang penyerang mendesakkannya ke gawang Rafael. Masuk, skor 1-1 dan agregat sama kuat 2-2.

Daya tempur Athletic menggila delapan menit kemudian. Aritz Aduriz kembali mencetak gol untuk membalikkan keadaan. Kesalahan fatal Rafael dan Raul Albiol menjadikan mantan bomber Valencia ini membobol gawang lawan. Athletic makin terbang tinggi lewat gol Ibai Gomez di menit 74.

Skor akhir 3-1 untuk Athletic Bilbao. Mereka tidak terhadang lagioleh Napoli yang kenyang pengalaman. Pasukan Rafael Benitez kini harus mencoba kompetisi level bawah, Europa League.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment